Di media sosial, pengguna memang dibebaskan untuk mengunggah apa saja. Namun, tahu tidak kalau ada beberapa hal yang sebaiknya jangan diposting ke media sosial?
Hal ini berfungsi untuk meminimalisir terjadinya kejahatan lho.
Informasi spa saja yang tidak boleh disebarkan di media sosial? Baca artikel ini dari awal sampai habis ya!
1. Nomor Telepon Pribadi
Bagi Anda yang seringkali posting nomor telepon pribadi untuk menambah kontak Whatsapp atau keperluan lain lebih baik di pikir-pikir lagi deh.
Para penjahat itu juga cerdas, dengan mengetahui nomor teleponmu mereka akan mencari data yang lebih penting.
Hal ini sangat membahayakan maka dari itu lebih baik jaga rahasia nomor telepon Anda di media sosial dan hanya berikan ke orang yang dikenal saja.
2. Alamat Rumah
Mengunggah alamat rumah secara lengkap bukanlah hal yang baik karena bisa saja orang yang mempunyai niatan buruk akan mendeteksi keberadaan dan menemui Anda.
Jika mereka menggunakan cara cerdas bisa saja Si Hacker mencari data secara lengkap seperti nomor telepon, pekerjaan, status perkawinan, sampai kehidupan sehari-hari Anda.
Informasi ini mereka gunakan dengan mudah untuk membuka kartu kredit atas nama Anda dan mencuri sejumlah uang.
3. Tempat dan Tanggal Lahir
Biasanya untuk membuat sebuah akun perlu mencantumkan tempat dan tanggal lahir, namun siapa sangka kalau informasi tersebut bisa dimanfaatkan oleh orang-orang yang tidak bertanggung jawab lho.
Para hacker atau peretas bisa saja menggunakan informasi ini untuk mengidentfikasi jaminan sosial yang Anda punya.
Secara teknis nomor-nomor tersebut disusun dari kode tempat dan tahun lahir.
Hal ini akan berbahaya apalagi kalau punya berbagai jenis jaminan sosial.
Jadi lebih baik sembunyikan saja informasi tempat dan tanggal lahir di media sosial.
4. Paspor, SIM, dan KTP
Lagi-lagi harus tetap waspada dengan keberadaan hacker karena dengan informasi tambahan paspor, SIM, dan KTP mereka juga bisa melakukan kejahatan online seperti yang sudah dijelaskan di poin nomor satu, dua, dan tiga.
Identitas lengkap yang mereka dapatkan dapat digunakan untuk melakukan penipuan atas nama Anda.
5. Nomor Rekening Bank dan Kartu Kredit
Meskipun menjadi penjual online yang harus melakukan transaksi dengan konsumen lewat transfer bank.
Anda masih harus menjaga dan menyimpan baik-baik informasi mengenai rekening bank.
Jangan sampai di posting ke media sosial karena bisa saja para hacker membobol rekening Anda.
6. Informasi Detail Anak
Kalau sesekali mengunggah foto anak tidak apa-apa.
Tapi jangan sampai posting informasi terlalu detail tentang mereka ya seperti nama lengkap, lokasi sekolah, tempat tanggal lahir, usia, dan lain sebagainya.
Hal ini untuk mencegah terjadinya penculikan.
Tidak hanya kasus penculikan namun dengan foto anak atau bayi bisa memancing para oknum nakal untuk melakukan penjualan bayi.
Lantas apakah Anda sudah mengenal Media Sosial secara menyeluruh? Artikel Seluk Beluk Media Sosial akan memberikan berbagai informasi yang Anda butuhkan.
Demikian sedikit informasi mengenai informasi pribadi yang lebih baik tidak diposting ke media sosial.
Hal ini karena di sana tidak hanya terdapat orang baik saja namun banyak juga orang jahat dan mempunyai niatan buruk.
Oleh karena itu lebih baik Anda mengunggah hal yang positif dan bermanfaat saja. Semoga artikel ini bermanfaat.
Editor:
Mega Dinda Larasati