Hal yang Harus Disiapkan Untuk Menjadi 3D Animator

Animasi 3D adalah pembuatan gambar bergerak dalam ruang digital 3 dimensi.

Konsep animasi 3D ini adalah sebuah model yang mempunyai volume, bentuk, dan ruang serta pembuatnya disebut sebagai 3D animator.

Seorang 3D animator sendiri mempunyai tugas untuk menggambar sketsa kemudian diberi tekstur warna dan dirangkai.

Untuk menjadi seorang 3D animator sendiri pasti butuh suatu persiapan yang matang.

Kira-kira apa saja sih yang perlu disiapkan untuk menjadi seorang 3D animator?

Ada baiknya untuk baca artikel ini sampai habis.

Hal yang perlu disiapkan untuk menjadi 3D animator
Hal yang perlu disiapkan untuk menjadi 3D animator

1. Pahami Dulu Profesinya

Seorang 3D animator bekerja untuk membuat sebuah karya animasi 3D dan menjadi sesuatu yang berguna.

Seorang 3D animator juga bisa merambah ke segala bidang seni dan hiburan, mereka bisa bekerja di industri perfilman, televisi, iklan, bahkan video game sekalipun.

Tidak hanya bisa ke bidang seni dan hiburan namun juga sangat memungkinkan untuk bekerja di bidang lain seperti kedokteran, arsitektur, dan lain sebagainya.

Maka dari itu seorang animator harus berkomitmen pada suatu aspek tertentu dan pastinya memilih dan pelajari jenis pekerjaan atau profesi yang mana paling sesuai.

2. Pilih Studi yang Cocok

Setelah memutuskan profesi dan bidang mana yang disukai maka selanjutnya adalah memilih studi yang cocok untuk mempelajari hal tersebut.

Karena kalau ingin menjadi animator tapi tidak mempunyai keahlian dan pengetahuan di bidang seni rupa, desain, dan komputer ya bagaimana mau membuat animasinya kan?

Gelar formal memang tidak terlalu dibutuhkan agar bisa menjadi seorang animator hebat namun studi juga tetap disarankan karena itu tadi, selain butuh pengetahuannya dengan studi Anda juga akan diajak untuk mengikuti tren teknologi terbaru agar tidak ketinggalan zaman dan dimudahkan oleh teknologi terbaru tersebut yang pastinya semakin canggih.

3. Cari PC Dengan Spesifikasi yang Dibutuhkan

Membuat sebuah animasi 3D memang dibutuhkan PC dengan spesfifikasi yang lumayan bagus.

PC yang digunakan harus mempunyai hardware bagus, salah satunya adalah VGA.

Karena VGA ini berfungsi untuk menampilkan gambar ke layar monitor.

Semakin tinggi kulitas VGA maka semakin tinggi pula kualitas gambar yang ditampilkan.

4. Buat Portofolio

Berikutnya adalah coba buat portofolio dulu untuk mengukur sudah sampai mana pengetahuan dan kecakapan yang didapat dari studi atau belajar sendiri tersebut.

Portofolio bukanlah hanya satu karya yang diselesaikan dalam satu malam namun merupakan kumpulan karya terbaik yang dikoleksi dengan cermat selama bertahun-tahun lamanya.

Membuat dan menyusun portofolio adalah hal yang sangat penting untuk memulai karier Anda sebagai seorang animator.

5. Pelajari Pasar

Seiring berjalannya waktu maka teknologi yang ada pun juga akan mengalami kemajuan.

Maka dari itu seorang animator harus mengikuti tren pasar agar tidak ketinggalan.

Salah satu contoh kemajuan teknologi saat ini adalah adanya VR atau Virtual Reality yang merupakan suatu teknologi dengan fungsi untuk membuat para penggunanya bisa berinteraksi dengan suatu tempat yang disimulasikan oleh komputer atau istilah lainnya Computer Simulated Environment.

Suatu tempat tadi sebenarnya hanyalah tiruan atau memang benar suatu tempat yang ada dalam imajinasi.

Hal tersebut terlihat sangat menarik dan pastinya akan sangat menguntungkan apabila Anda menggeluti hal ini.

6. Siap Bekerja

Setelah semua persiapan selesai maka Anda sudah siap bekerja entah itu bekerja dengan proyek lepasan atau untuk diri sendiri itu senyaman dan secocoknya saja.

Dan perlu diketahui kalau tanggung jawab seorang animator adalah bekerja secara kreatif agar mendapatkan estetis desain yang dibuat, menyajikan desain untuk evaluasi konsumen atau pelanggan, dan masih banyak lagi.

Untuk yang ingin bekerja di perusahaan sebagai animator bisa langsung hubungi perusahaan desain web, studio film, perusahaan permainan komputer, dan perusahaan pemasaran.

 

Sudah siapkah untuk menjadi seorang 3D animator? Lebih baik pelajari dulu deh hardware yang paling berpengaruh untuk pengolahan 3D ini, VGA. Artikel Bahas Lengkap VGA akan menjabarkan segal hal tentang VGA.

 

Sekian sedikit ulasan mengenai hal yang perlu disiapkan untuk menjadi seorang 3D animator, semoga artikel ini bermanfaat dan selalu semangat ya!