Virtual reality (VR) merupakan teknologi yang membuat pengguna dapat berinteraksi dengan suatu lingkungan yang disimulasikan oleh komputer.
Selain untuk merasakan sensasi seperti di dunia asli saat menonton film, kini game berbasis VR telah berkembang dengan pesat.
Stanley G. Weinbaum menjelaskan bahwa ketika pengguna memainkan game VR, mereka dapat menonton rekaman holografik dari cerita maya termasuk sentuhan dan aroma.
Banyak sekali game virtual reality yang seru untuk Anda mainkan lho!
Nah berikut ini rekomendasi game virtual reality yang paling keren dan menyenangkan!
Simak daftar game-nya di bawah ini!
1. No Man’s Sky
Awalnya permainan virtual reality sempat mengalami flop karena tidak cukup berhasil memenuhi imajinasi para pemain.
Namun, perusahaan pembuat game ini terus melakukan pengembangan dengan menambahkan beberapa fitur dan perbaikan bugs.
Sampai saat ini No Man’s Sky menjadi permainan eksplorasi yang paling membuat rileks.
Anda akan dibawa ke petualangan mengumpulkan material-material pada planet, kemudian melakukan modifikasi atau upgrade pada pesawat dan peralatan Anda lainnya.
Anda bisa merasakan suasana langsung di luar angkasa dengan bertemu alien-alien.
Banyak sekali fenomena menakjubkan yang bisa Anda lihat secara langsung.
Lebih serunya lagi karena game ini memiliki fitur multiplayer sehingga Anda bisa bermain bersama teman-teman Anda.
2. SUPERHOT VR
SUPERHOT merupakan permainan FPS yang memiliki gameplay dan desain yang cukup unik.
Kebanyakan game FPS lainnya memiliki tema perang dan memiliki desain pemain seperti orang sungguhan.
Namun, SUPERHOT memiliki desain yang terkesan seperti mannequin dengan latar yang tampak seperti simulasi latihan menembak atau bertarung.
Keunikan dalam game ini adalah ketika musuh hanya akan bergerak jika Anda juga mulai bergerak.
Jika Anda bergerak cepat, maka musuh juga akan bergerak cepat.
Anda bisa menembak atau memukul musuh.
SUPERHOT bisa Anda mainkan menggunakan HTC Vive dan Oculus Rift.
3. Vader Immortal
Apakah Anda pernah melihat film Star Wars?
Jika Anda menginginkan permainan VR yang bertema action di luar angkasa seperti dalam film Star Wars, maka Anda wajib mencoba game yang satu ini.
Vader Immortal akan membawa Anda ke pertarungan melawan Stormtrooper dan Darth Vader menggunakan pedang laser layaknya dalam film Star Wars.
Anda akan berperan menjadi smuggler yang dikurung di dalam istana Darth Vader dan harus menemukan jalan keluar dari istana tersebut.
Cobalah untuk harus melewati celah-celah sempit supaya tidak ketahuan saat mencoba melarikan diri.
Kemudian, akan ada sebuah lightsaber yang merupakan senjata untuk melawan musuh-musuh.
Vader Immortal terdiri dari tiga episode yang bisa Anda selesaikan kurang dari satu jam.
Walaupun game ini memiliki cerita yang tidak terlalu panjang, keseruan dalam game ini membuat banyak orang untuk mencobanya.
Permainan VR ini tersedia secara eksklusif pada Oculust Rift dan Oculus Quest.
4. Space Pirate Trainer
Space Pirate Trainer merupakan permainan virtual reality di mana Anda akan merasakan sensasi menjadi bajak laut di luar angkasa.
Anda juga akan dilengkapi dengan berbagai persenjataan laser yang canggih dan futuristik. Game ini juga merupakan game tembak-tembakan VR terbaik yang ada di SteamVR library.
Anda dapat menggunakan pistol blaster dan gadget-gadget luar angkasa lainnya.
Anda seolah-olah menjadi seorang tokoh dalam film Star Wars yaitu Han Solo atau Commander Sephard dalam seri Mass Effect. Permainan ini seru, bukan?
Bagaimana, apakah Anda sudah siap untuk menjadi seorang bajak laut di luar angkasa?
Anda bisa memainkan permainan VR ini sambil duduk, berdiri atau bahkan secara room-scale.
Nah, itulah beberapa rekomendasi permainan virtual reality paling seru yang bisa Anda coba.
Banyak sekali game-game virtual reality yang sangat seru dan menyenangkan dan patut dicoba ya!