“PlayStation adalah konsol video game yang sudah lebih dari 25 tahun menemani gamers di berbagai belahan dunia.”
Siapa sih yang tidak mengenal PlayStation?
Bagaimana sejarah salah satu konsol game terbaik di dunia yang satu ini?
Apa saja jenis produk PlayStation dari awal didirikan hingga sekarang?
Simak informasi lengkapnya dengan membaca artikel yang satu ini ya!
1. Pengertian dan Sejarah
Apa yang dimaksud dengan PlayStation?
Kapan PlayStation rilis?
PlayStation atau PS didirikan oleh Sony Interactive Entertainment pada tanggal 3 Desember 1994.
PS adalah konsol video game yang dibuat di Jepang.
Namun, target pasarnya bukan hanya Jepang melainkan berbagai negara di belahan dunia.
Awalnya PS hanya berupa konsol video game rumahan.
Berbagai perkembangan dan inovasi lantas membuat jenis PS semakin berkembang.
Tidak hanya sebagai konsol video game rumahan, PS berkembang menjadi konsol video game genggam atau mobile.
PS juga berkembang menjadi pusat media, layanan online, pengontrol permainan, bahkan smartphone.
Hingga saat ini pun PS masih terus melakukan berbagai inovasi agar tetap sesuai dengan era digital dan kebutuhan serta keinginan masyarakat luas.
2. Produk-produk PlayStation
Apa saja produk PS dari masa ke masa? Berikut ini beberapa produk PS yang diciptakan sejak awal berdiri hingga saat ini, yaitu:
2.1 PlayStation
Konsol video game pertama kali dirilis oleh Sony pada tahun 1994.
Konsol game yang satu ini menjadi konsol game generasi pertama.
Penjualannya berhasil menembus lebih dari 100 juta unit dalam waktu kurang dari 10 tahun sejak pertama diluncurkan.
Minat masyarakat yang sangat tinggi menyambut baik produk video game pertama dari Sony, membuat Sony terus berusaha mengembangkan kualitas produk ciptaannya.
2.2 PlayStation One
Enam tahun setelah merilis konsol video game generasi pertama, Sony kemudian meluncurkan PS One atau PS 1.
Sebenarnya spesifikasi video game yang satu ini sama dengan generasi sebelumnya.
Perbedaannya hanya terletak pada warna dan ukurannya.
PS One memiliki warna putih.
Pada akhir tahun 2006 atau setelah 6 tahun PS One dirilis, penjualan konsol video game ini mencapai lebih dari 102 juta unit.
2.3 PlayStation 2
Selain merilis PS One, pada tahun 2000 Sony juga merilis PlayStation 2 atau PS 2.
Peluncuran konsol game terbaru dari Sony ini sebelumnya telah diumumkan di Tokyo Game Show 1999.
Setelah itu, pada maret 2000 Sony meluncurkan PS2 di Jepang.
Sementara di wilayah Amerika Serikat dan Eropa PS 2 baru diluncurkan pada tahun 2001.
Lebih dari 3.800 judul game dirilis untuk bisa dimainkan di PS2.
Konsol game dengan kombinasi warna hitam dan biru ini berhasil terjual lebih dari 155 juta unit di seluruh dunia.
2.4 PlayStation 2 Slim
PS 2 Slim dirilis pada bulan September 2004.
Perbedaan dari versi sebelumnya, PS 2 Slim memiliki ukuran yang lebih tipis dan tidak mendukung hard disk drive internal.
Beratnya hanya 600 gram, sehingga lebih mudah dibawa bepergian.
Selain itu PS 2 Slim memiliki port Ethernet dan mampu mendukung fitur multitap.
2.5 PlayStation Portable
Sony melihat bahwa pesaingnya yaitu Nintendo berhasil sukses dengan handheld Nintendo DS.
Melihat hal tersebut Sony tidak mau kalah dan akhirnya meluncurkan PSP yang merupakan handheld pertama miliknya.
PSP mampu terjual lebih dari 70 juta unit.
Meskipun tidak terjual sebanyak konsol video game, hadirnya PSP bisa menjadi bukti bahwa Sony juga bisa membuat handheld berkualitas.
2.6 PlayStation 3 Fat
Konsol video game generasi ketiga dirilis Sony pada tahun 2006 dengan nama PS 3.
Konsol video game yang satu ini memiliki banyak kelebihan dibandingkan generasi sebelumnya.
Spesifikasi PS 3 yang lebih unggul dari generasi sebelumnya membuat PS 3 memiliki tampilan grafis yang jauh lebih baik.
Selain itu, PS 3 juga memiliki kontroler DualShock 3 nirkabel sehingga lebih banyak dimainkan.
PS 3 juga sudah memiliki hard disk di dalamnya dengan kapasitas mencapai 250 GB.
Spesifikasi dan fitur lebih canggih tidak membuat penjualan PS 3 melampaui PS 2.
Mungkin saja hal ini dipengaruhi oleh persaingan yang cukup ketat dari kompetitor lainnya.
PS 3 hanya mampu terjual lebih dari 70 juta unit.
Sebagai saingannya Nitento Wii berhasil terjual lebih dari 99 juta unit.
2.7 PlayStation 3 Slim
Pada tahun 2009, PS 3 Slim diluncurkan dengan ukuran yang lebih kecil dan tentunya lebih ringan daripada versi sebelumnya.
Hard drive di dalamnya tersedia dalam ukuran 120 GB, 160 GB, 250 GB hingga 20 GB.
Desainnya yang lebih slim dan lebih portable membuat PS 3 Slim lebih banyak diminati dari pada PS 3 Fat.
2.8 PSP Go
Pada tahun 2009, smartphone mulai merebak di kalangan masyarakat.
Sony pun memanfaatkan kesempatan ini untuk meluncurkan handheld PSP Go.
Bentuknya lebih ramping dan memiliki desain slide, sehingga lebih nyaman digunakan.
Sayangnya, para gamer harus membeli game secara online agar bisa dimainkan di PSP Go.
Padahal jenis gamenya sama dengan PSP.
Akhirnya banyak gamer yang lebih memilih memainkan PSP daripada PSP Go.
PSP Go akhirnya berhenti dijual di pasaran pada tahun 2011.
2.9 PlayStation 3 Super Slim
Pada tahun 2012 di acara Tokyo Game Show, Sony memperkenalkan PS 3 Super Slim.
Spesifikasi PS Super Slim tidak berbeda dengan PS 3 Slim, hanya saja bentuknya yang berbeda.
PS 3 Super Slim hadir dengan ukuran yang lebih kecil dari pada PS 3 Slim.
Namun, nyatanya desain PS 3 Super Slim tidak membuat penjualannya meningkat.
Para gamer banyak yang menganggap konsol video game yang satu ini memiliki bentuk yang aneh.
Tutup slide pada konsol video game yang satu ini juga terlihat murahan.
2.10 PS Vita
PS Vita merupakan handheld yang memiliki tampilan grafis yang lebih tajam, sehingga tampak lebih menarik.
PS Vita memiliki dua analog stick pada bagian kiri dan kanan.
Tentunya terdapat dukungan fitur format kartu PS Vita.
Selain itu, ada juga fitur Remote Play.
2.11 PlayStation 4
Konsol video game generasi keempat akhirnya dirilis pada tahun 2013.
Tentunya PS 4 hadir dengan teknologi terbaru untuk memberikan pengalaman bermain game lebih menyenangkan.
PS4 dilengkapi dengan prosessor AMD Jaguar c86-64 eight core.
Ketika sedang bermain game, para gamer juga bisa digunakan untuk update atau download game terbaru.
Kelebihan lainnya yang dimiliki PS 4 adalah memiliki tampilan full HD sehingga tampilan grafisnya jauh lebih berkualitas.
Desain dan kontroler PS 4 juga sangat futuristik.
Ukurannya pun lebih ramping daripada PS 3.
PS 4 masih menggunakan kontroler wireless yang kini dilengkapi dengan touchpad untuk mengarahkan kursor.
2.12 PS 4 Slim
Pada tahun 2016, PS 4 hadir dengan versi terbarunya yaitu PS 4 Slim yang ukurannya lebih ramping.
PS 4 Slim memiliki physical power button untuk menggantikan tombol power button.
Panel Glossy juga sudah tidak ada lagi.
2.13 PS 4 Pro
PS 4 Pro memiliki spesifikasi hardware yang lebih kuat dna canggih.
Performanya juga jauh lebih baik dari pada versi sebelumnya.
Versi PS 4 Pro diciptakan untuk mendukung era grafis 4K dan HRD.
2.14 PlayStation Classic
Sony kembali melirik saingannya yaitu Nintendo yang meluncurkan konsol orisinilnya NES dan SNES Classic dengan ukuran atau bentuk versi mini.
Sony pun tidak mau salah saing dan akhirnya meluncurkan PS 1 dengan nama baru yaitu PlayStation Classic.
Ukurannya lebih kecil daripada versi aslinya.
Selain itu, warna dan desainnya sama dengan versi PS 1 lawas.
Beberapa fitur dalam PS Classic merupakan fitur hasil pembaharuan dari PS 1.
Konsol video game yang satu ini juga menghadirkan 20 game legendaris dengan genre khusus.
2.15 PlayStation 5
PS generasi kelima atau dikenal dengan nama PS 5 mulai diperkenalkan secara global pada November 2020.
Di Indonesia, PS 5 resmi dirilis pada Januari 2021.
PS 5 hadir dengan performa lebih tinggi dan tentunya spesifikasinya lebih canggih.
Konsol video game yang satu ini dilengkapi dengan CPU 8 core AMD Zen 2.
Selain itu, dukungan grafis RDNA 2 membuat tampilan grafis dengan resolusi 8K.
PS 5 juga dilengkapi dengan tipe hard drive SSD.
Berapa harga PS 5?
Anda bisa membeli konsol video game yang satu ini dengan harga kurang lebih 11.500.000 IDR hingga 40.199.000 IDR.
PlayStation memang dikenal sebagai konsol video game legendaris terbaik sepanjang masa.
Sony tentu saja terus melakukan berbagai inovasi untuk mengembangkan PS.
Sejak awal dirilis, sudah banyak jenis PS yang dikenal masyarakat umum.
Produk PS apa saja yang sudah Anda miliki?
Sumber:
https://duniagames.co.id/discover/article/menemani-selama-25-tahun-ini-dia-sejarah-playstation-dari-ps1-hingga-ps5
https://www.tagar.id/sejarah-playstation-1-hingga-ps-5
https://iprice.co.id/harga/sony-playstation-5/
https://id.wikipedia.org/wiki/PlayStation