Hobi yang sangat bermanfaat dan tidak akan ketinggalan jaman ialah membaca.
Bagi sebagian orang, membaca menjadi pilihan untuk mengisi waktu luang.
Biasanya yang dibaca adalah koran, buku, novel, atau bisa jadi majalah.
Kali ini akan dibahas mengenai aplikasi untuk membuat majalah yang gratis agar karya kita dapat dibaca orang banyak.
Banyak aplikasi yang sering digunakan untuk membuat majalah misalnya QuarkXpress dan InDesign.
Dalam beberapa tahun terakhir, aplikasi tersebut menguasai dunia publishing.
Adobe InDesign telah berkembang pesat sejak dulu bergabung dengan Adobe Page Maker pada tahun 2004 sehingga saat ini menghasilkan teknologi komputasi awan yang canggih.
Sementara QuarkXPress telah mengumumkan versi terbaru dan terakhir yaitu QuarkXPress 10 pada tahun 2017.
Fitur yang ditawarkan keluaran terakhirnya ini sungguh menarik yang dapat membuat tampilan gambar semakin bersih.
Sayangnya, aplikasi-aplikasi tersebut tidak bisa didapatkan secara gratis.
Namun jangan khawatir!
Terdapat alternatif dari kedua aplikasi tersebut yaitu Scribus.
Scribus Aplikasi Gratis untuk Tata Letak Halaman
Scribus merupakan aplikasi gratis yang dapat digunakan untuk membuat majalah.
Tidak hanya membuat majalah, aplikasi ini juga dapat digunakan untuk membuat brosur, undangan, news letter, dan flyer.
Kabar baiknya, Scribus dapat digunakan di berbagai sistem operasi seperti Windows, Linux, Mac OS dan tersedia pula dalam bentuk portable.
Scribus dikembangkan di bawah GNU (General Public License) sebagai software open source.
Scribus telah hadir sejak 19 Januari 2009.
Pada 29 Mei 2014, Scribus resmi mengeluarkan versi terbaru yaitu Scribus 1.4.4 yang stabil dan dapat diunduh secara gratis melalui situs resmi www.scribus.net.
Aplikasi ini mempunyai fitur layout yang dapat bersaing dengan aplikasi berbayar atau komersial seperti Adobe Page Maker, QuarkXPRess, Page Plus, dan Adobe InDesign.
Aplikasi Scribus dibuat untuk tata letak, huruf, dan persiapan file untuk pengaturan peralatan profesional.
Selain itu, Scribus dapat digunakan untuk presentasi PDF animasi dan media interaktif.
Contohnya brosur, poster, bulletin, buku, koran kecil, dan produk lainnya.
Aplikasi ini mendukung format Adobe Photoshop, JPEG, TIFF, dan berbagai ekstensi lainnya.
Gambar yang berbasis vektor juga dapat langsung dibuka dan diedit di dalam aplikasi ini.
Format yang didukung termasuk SVG, Xfig, Adobe Illustrator, dan PostScript Encapsulated.
Pengaturan warna CMYK (cyan, magenta, yellow, black) termasuk ke dalam profesional jenis gambar dan ICC warna.
Pewarnaan ini memiliki suatu mesin yang disebut built-in scripting menggunakan Phyton yang terdiri dari 24 bahasa.
Scribus juga merupakan aplikasi yang user friendly di mana pengguna dapat lebih mudah memahami berbagai tools yang ada di dalamnya.
Versi Terbaru
Aplikasi versi terbaru dari Scribus sedang dilakukan perbaikan untuk transparansi file TIFF buatan Photoshop.
Namun untuk pengguna Mac dapat langsung mengekspor dokumen ke berbagai format bitmap.
Versi baru ini juga berkerjasama dengan NAA (Newspaper Association of America) dalam peningkatan palet warna.
Banyak yang dijanjikan dalam versi baru dari Scribus, salah satunya adalah penyesuaian dengan Windows 8.
Problem interface pengguna dan tampilan canvas telah mendapat solusi dan bug penyebab crash telah diperbaiki.
Kekurangan
Setiap aplikasi yang gratis maupun berbayar pasti ada kurangnya.
Sama halnya dengan Scribus, walau menginstalnya mudah dan tidak membutuhkan spesifikasi komputer yang terlalu tinggi.
Hal ini menyebabkan Scribus bergantungan kepada Ghostscript.
Ghostscript ialah kumpulan perangkat lunak interpreter atau penerjemah bahasa postscript dengan mengonversi ke dalam format raster untuk selanjutnya ditampilkan di layar dan dapat dicetak.
Scribus hanyalah setengah tanpa ghostscript.
Hal ini yang membuat pengguna terkadang frustrasi untuk mencari ghostscript yang sesuai dengan scribus.
Walaupun sudah menemukan dan mengunduh ghostscript, path pada scribus harus sesuai agar bisa digunakan.
Untuk menggunakan scribus pun membutuhkan waktu agar terbiasa.
Bagaimana? Tertarik mencobanya?
Aplikasi yang gratis pasti ada kekurangan.
Sekarang giliran Anda memilih untuk menggunakan yang gratis atau berbayar.